Pertempuran Enerhodar

Pertempuran Enerhodar
Bagian dari Kampanye Ukraina selatan dalam Invasi Rusia ke Ukraina 2022

Serangkaian tembakan yang dilancarkan Rusia di Zaporizhzhia
Tanggal4 Maret 2022 - 7 Maret 2022 (3 hari)
LokasiEnerhodar, Oblast Zaporizhzhia, Ukraina
Status Kemenangan Rusia
Pihak terlibat
 Rusia  Ukraina
Pasukan
 Angkatan Bersenjata Rusia

 Angkatan Bersenjata Ukraina

Pasukan Milisi

Pertempuran Enerhodar adalah konfrontasi militer yang terjadi pada 4 Maret 2022, antara pasukan Angkatan Bersenjata Rusia dan Angkatan Bersenjata Ukraina. Pertempuran ini sebagai bagian dari Kampanye Ukraina selatan dalam invasi Rusia ke Ukraina di kota Enerhodar, Oblast Zaporizhzhia. Enerhodar adalah lokasi tempat Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir Zaporizhia berada.

Pembangkit listrik ini menghasilkan hampir separuh daya listrik yang dihasilkan melalui pemberdayaan energi nuklir di Ukraina dan menghasilkan lebih dari seperlima dari total produksi listrik seluruh energi lainnya di Ukraina,[2] termasuk pembangkit listrik termal yang berada tidak jauh dari lokasi.

Pada 3 Maret, pasukan Rusia terlibat konfrontasi bersenjata dengan pasukan Ukraina di pembangkit listrik nuklir, hingga kemudian Rusia berhasil menguasai wilayah tersebut termasuk pembangkit listriknya. Sebelumnya, pasukan Rusia menyerang para warga sipil yang tengah melakukan aksi unjuk rasa.

  1. ^ Romandash, Anna (11 Oktober 2022). "Inside Ukraine's International Legion". Inkstickmedia (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 22 Januari 2024. 
  2. ^ "SS "Zaporizhzhia NPP"". www.energoatom.com.ua (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 27 Oktober 2020. Diakses tanggal 25 Oktober 2020. 

© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search